Jumat, 18 Desember 2015
Berikut perkiraan motor baru Yamaha untuk pasar Indonesia…..
Bro dan mba sis sekalian….secara produk Yamaha jelas bukan main-main.
Hal ini bisa dilihat dari line up mereka yang cukup serius. Walau kondisi mereka kini terdesak….namun soal inovasi produk baru …patut di acungin jempol hehe...
Langsung ajah brow... beberapa kode Sudah ada yang pernah dishare sebelumnya….namun ada juga yang baru nongol.
Nah….untuk tahun depan ternyata kode yang masuk cukup banyak.
berikut kode*nya brow:
1.Yamaha B65...
2.Yamaha BG7....
3.Yamaha B74...
4.Yamaha BK6...
5.Yamaha BK7...
6.Yamaha BK8...
7.Yamaha BG4....
banyak bener kodenya brow haha...ko cuman kode mas viky ...speaknya mana?
pabrikan rata-rata memberikan vendor berupa kode saja.
Artinya kita harus memecahkan kode puzzle sendiri….cek silang kiri-kanan.
Yang paling bingung kalau sumber 1 bilang A sementara sumber 2 mengatakan Z pada kode yang sama.
Puyeng pisan kalau sudah kayak gitu.
Tapi tenang….kita akan tetap coba pecahkan kode diatas.
Yang pertama….
A. Yamaha B65 Pola yang ditunjukkan oleh B65 beda dengan BG7.
Investigasi pola komponen tidak ditemukan ciri sebagai sport bike. Namun B65 kuat dugaan sebagai motor matic.
Sayang hingga meluncurnya artikel ini…..tidak ada titik terang tentang kubikasi engine.….kyanya tidak bakal jauh dari kubikasi 125-150cc.
Apakah mungkin 250cc??.
nanti weh lamun ada titik terang pasti akan saya share….
B. Yamaha BG7
pasti sudah tahu BG7 adalah sosok MT15, MSlaz ataupun Xabre....
C. Yamaha B74,
B74 diyakini sebagai big skutik diatas NMax. mungkin inilahX-Max 250cc racikan Indonesia dengan desain yang berbeda dibanding X-Max Eropa.
Itu masih beruba isu ya.
Untuk detil lengkapnya kita pantengin terus kabar tentang progress big skutik dari Yamaha ini..
D. Yamaha BK6
Produk Yamaha yang memiliki label BK6 ini diduga kuat sebagai motorsport.
motosport ini disinyalir menggunakan desain stang model clip on atau jepit.
Nah….apakah artinya motor yang dimaksud nanti merupakan genre fairing bike?. Bisa jadi. Sayangnya….suara satunya meyakini BK6 mungkin adalah naked bike. gatau nih mana yang benar. Ditampung saja dan akan saya share kalau ada perkembangannya…
E. Yamaha BK7
Status BK7 ini masih hitam gelap. Namun bersumber dari mas IWB telik sandinya menegaskan…BK6 dan BK7 sarua weh (sama ajah). Produk yang sama hanya dipecah kode. ....
F. Yamaha BK8
Kode ini diduga sebagai motorsport. Anehnya BK8 dan BK7 sama dengan BK6…jadi itu-itu juga.
Namun dari sumber lain mengatakan….BK8 adalah next generasi new Vixion. Mana yang benar?. Kita gali jika ada kemajuan….
G. Yamaha BG4
Nahh…untuk yang terakhir ini memang lumayan samar banget masbro. bahkan blog sekelas mas IwanBanaran sendiri nyaris tidak mendapatkan gambaran apapun...Namun…merujuk dari beberapa referensi, Yamaha menggunakan label BG4 sebagai new varian sport 250cc dengan mesin twin silinder konstruksi baru yakni menganut sistem cross plane crankshaft. Misterius bro?. Yang jelas persaingan makin menarik nih….
Last…itulah beberapa kode produk baru Yamaha yang diduga sudah disiapkan untuk pasar Indonesia. Diantaranya mungkin akan rilis tahun depan….namun pecahannya terbuka kisaran 2017. Khusus untuk B65, BG7, B74, dan B6 disinyalir masspro pada 2016. Apakah bocoran ini akurat?. Namanya juga PERKIRAAN…..meleset pasti ada. So…Yamaha??. Perangmasih belum berakhir brooww!!!!
Semoga berguna~
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar